Sabtu, 16 Desember 2017

Desain Kolam Renang Keren Untuk Rumah Mewah Anda

Desain Kolam Renang Keren Untuk Rumah Mewah Anda

Rumah mewah akan terasa lebih lengkap jika terdapat kolam renang atau swimming pool di dalamnya. Kolam renang tidak hanya dapat digunakan untuk berenang, tetapi Anda juga dapat menjadikannya sebagai tempat untuk mengadakan suatu acara di malam atau siang hari, seperti membakar barbeque bersama keluarga atau mengundang teman saat acara ulang tahun.

Memiliki kolam renang juga dapat membawa keceriaan dalam keluarga karena ada banyak games-games yang bisa dilakukan di kolam bersama keluarga yang bisa dilakukan setiap akhir pekan. Hal ini akan semakin mempererat bonding di antara keluarga Anda.

Sebelum membangun kolam renang, pertimbangkan hal-hal berikut:
1. Desain kolam renang

Sebelum menentukan desain, Anda harus terlebih dahulu menjawab pertanyaan apa tujuan Anda membangun kolam renang tersebut. Apakah untuk olahraga seperti atlet renang atau untuk besenang-senang bersama keluarga, atau kombinasi antara kolam dengan spa untuk bersantai. Desainnya pun akan berbeda. Pastikan Anda mengomunikasikan ini dengan jelas kepada desainer kolam renang Anda.
2. Siapa saja yang akan menggunakan kolam renang tersebut

Jika kolam renang tersebut akan digunakan juga oleh anak-anak Anda, pertimbangkan memiliki area yang lebih dangkal.
3. Sesuaikan dengan halaman

Sebaiknya lakukan dulu tes tanah untuk mengetahui jenis tanah di halaman rumah mewah Anda. Apakah tanahnya berpasir, lembek, atau berbatu? Hal ini dapat menimbulkan masalah saat pembangunan kolam renang. Jika di dalam tanah ternyata banyak sampah, ini akan menambah biaya karena sampah-sampah itu harus dibuang dan tanah yang longgar dipadatkan.
4. Tentukan tempat

Pertimbangkan saluran gas, kabel listrik, juga saluran air yang tertanam di dalam tanah. Hal ini akan memengaruhi lokasi kolam renang. Bangunlah kolam renang di tempat yang tidak akan terkena semua itu. Karena memindahkan hal-hal tersebut tentu akan menambah biaya dan menguras waktu.
5. Fitur-fitur yang diinginkan berada di kolam

Kolam renang tidak selalu digunakan untuk berenang. Untuk itu, perlu diperhatikan juga fitur-fitur yang akan membuat kolam renang Anda semakin menyenangkan untuk digunakan selain berenang. Anda mungkin ingin menambahkan bangku di dalam air, bar di kolam renang, atau jaring untuk bermain voli air.
6. Material yang akan digunakan

Anda dapat memilih materi apa saja yang akan digunakan untuk membangun kolam renang di rumah mewah Anda sesuai dengan selera Anda. Namun, zaman sekarang keramik kaca banyak dipilih untuk dinding dan lantai kolam. Keramik kaca memang memberi tampilan mewah nan artistik. Anda juga dapat menggunakan batu alam untuk kesan yang lebih alami.
7. Kolam renang yang mudah dirawat

Tidak ada kolam yang tidak perlu dirawat. Akan tetapi, Anda dapat memperkecil tingkat perawatannya dengan memastikan bahwa kolam renang Anda dirancang untuk hemat energi, dengan tenaga air yang kuat dan filtrasi yang bagus. Gunakan pompa yang dapat diatur kecepatannya juga pipa-pipa yang lebih besar. Klorinator akan membuat zat kimia pembersih berada di dalam air sepanjang waktu sehingga lumut sulit tumbuh. Jadi, Anda tisak perlu sering-sering membersihkan kolam dari lumut.
8. Siapa yang akan membangun kolam renang

Pilihlah pembangun kolam yang sudah terpercaya dan memiliki testimoni yang bagus. Ia juga harus berkomitmen penuh untuk membuat bangunan kolam renang berkualitas tinggi dan rancangan yang bagus.

Berikut kami sajikan desain rumah mewah 2 lantai dengan kolam renang untuk inspirasi bagi Anda.


The Kawoeng House karya Das Quadrat


Outdoor swimming pool di area belakang rumah (Sumber: countryliving.com)


Outdoor swimming pool di area depan rumah (Sumber: homemydesign.com)


Dh house karya Studio Air Putih


Kolam renang dewasa dan anak-anak (Sumber: rumahminimalisbagus.com)

Untuk membuat kolam renang anak, utamakan keamanan dan keselamatan. Pastikan kolam renang Anda children-friendly agar mereka bisa ikut berenang dengan aman. Tanpa memerhatikan keamanan, kolam renang akan menjadi sesuatu yang berbahaya bagi anak. Untuk menghindari kecelakaan pada anak Anda di kolam renang, sebaiknya lakukan cara-cara ini:
1. Pasang pagar pembatas


Membuat kolam renang dengan pagar pelindung untuk keselamatan anak-anak (Sumber: rumahku.com)

Untuk menghindari anak (terutama balita) tergelincir dan tenggelam ke kolam renang, Anda dapat memasang pagar di sekitar kolam renang (pool fence) saat tidak digunakan. Anda dapat menggunakan pagar kolam yang dapat dipasang-lepas (removable) atau yang dipasang secara permanen. Pagar yang terbuat dari kaca jenis tempered glass juga bisa menjadi pilihan untuk mempertahankan kesan mewah dan artistik di kolam renang Anda.
2. Pasang alarm kolam

Alarm kolam renang akan mendeteksi jika ada seseorang atau sesuatu yang masuk ke dalam renang. Alarm akan berbunyi seperti bunyi alarm mobil. Dengan begini, Anda dapat segera mengetahui jika anak Anda tenggelam
3. Ajari anak bagaimana menjaga keselamatan di sekitar kolam renang

Ajari anak Anda apa yang harus dilakukan untuk keselamatan dirinya. Yaitu:
Selalu berenang di bawah pengawasan orang dewasa
Jika menemui masalah, segera bilang kepada orang dewasa
Jangan berlari di pinggiran kolam renang
Pastikan anak Anda bisa berenang
4. Belilah alat-alat keselamatan

Selain pagar dan alarm kolam, jangan lupa selalu sediakan alat-alat keselamatan lainnya seperti pelampung dan tali untuk kondisi darurat jika ada yang tenggelam.
5. Tingkatkan pengawasan

Selain yang telah disebutkan, alat keselamatan terbaik tentu saja mata orang dewasa itu sendiri. Mengawasi anak saat bermain-main di kolam renang tentu merupakan hal yang baik untuk menjaga keselamatan mereka. Akan tetapi, kadang tidak mudah untuk terus-menerus mengawasi mereka. Meskipun ada banyak orang dewasa di sekitar anak, jika orang-orang dewasa itu semuanya sedang mengobrol tentu akan kesulitan mengawasi anak.

Anda juga dapat membuat kolam renang anak yang terpisah dari kolam renang orang dewasa. Kolam renang anak tentu yang lebih dangkal dan tisak sedalam kolam renang orang dewasa. Anda bisa menambahkan permainan pada kolam anak seperti perosotan atau jungkat-jungkit juga air mancur. Anak-anak pasti akan menyukainya!


Kolam renang anak yang terpisah dengan kolam renang dewasa (Sumber: houzz.com)

Tetapi kolam renang juga tidak hanya berada di luar rumah. Anda juga dapat membuat kolam renang di dalam rumah (indoor swimming pool). Dengan memiliki kolam renang di dalam rumah, Anda bisa berenang kapan saja. Tak peduli walau cuaca sedang terik atau hujan lebat. Anda tidak perlu takut kulit akan gosong atau kehujanan.

Namun yang harus diperhatikan dalam membangun kolam renang indoor ini yaitu mengenai ventilasinya. Idealnya, tingkat kelembapan udara harus mencapai 50 hingga 60 persen. Udara harus tersebar dengan rata ke seluruh ruangan untuk mencegah kondensasi. Sebaiknya kolam renang indoor berada di ruangan yang paling dekat dengan pintu keluar untuk memudahkan teknisi masuk jika ada yang perlu diperbaiki.

Untuk membuat kolam renang di bagian dalam rumah, konsultasikan terlebih dahulu dengan kontraktor dan para ahli dalam membangun kolam.


Perpaduan warna putih dan elemen kayu untuk desain kolam renang indoor (Sumber: design-milk.com)


Mini swimming pool di dalam ruang tamu (Sumber: luxurypools.com)


Swimming pool di ruang keluarga (Sumber: impressiveinteriordesign.com)

Desain kolam renang indoor ini menggabungkan keseluruhan gaya dan arsitektur rumah. Berada tepat di tengah-tengah ruang keluarga, kolam renang ini tampak elegan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar